Project Based Learning (Hari Keenam)

Sunday, July 21 2019

Malang – Kegiatan Project Based Learning 2019 hari keenam, tanggal 20 Juli 2019, bertempat di Dusun Sidorejo Desa Purwodadi Kecamatan Donomulyo Kabupaten Malang. Kegiatan dimulai dengan kunjungan para peserta Project Based Learning 2019 ke SDN Purwodadi 4. Mereka dibagi menjadi enam kelompok untuk mengajar bahasa inggris kepada siswa-siswi  kelas 1 sampai 6. Setiap kelas diajarkan materi yang berbeda-beda, seperti angka, macam-macam warna, nama-nama hewan, cita-cita, salam dan perkenalan, serta penunjuk arah. Para siswa sangat senang dan bersemangat dengan pembelajaran yang dilakukan peserta PBL, karena para siswa menganggap ini merupakan kesempatan langka yang mereka dapat untuk belajar dari orang luar negeri dan juga anak muda terdidik yang dapat dijadikan sebagai motivasi untuk menimba ilmu setinggi-tingginya.

Kegiatan selanjutnya yaitu Focus Group Discussion dengan orang tua pengganti dari anak-anak pekerja migran dan juga volunteer lokal yang membantu anak-anak pekerja migran untuk dapat mengembangkan diri mereka. Ibu Maslahah, selaku koordinator senantiasa mengarahkan para orang tua pengganti agar menjadi orang tua yang baik bagi anak-anak tersebut. Beliau juga berkata bahwa tiap anak memiliki keistimewaannya masing-masing, sehingga cara mendidiknya pun juga berbeda, disesuaikan dengan kondisi anak.

Dalam diskusi tersebut juga hadir salah satu perwakilan dari volunteer lokal yang membantu pengembangan diri anak-anak Dusun Purwodadi, termasuk di dalamnya anak pekerja migran. Perempuan bernama Putri tersebut adalah seorang siswi SMA kelas 12. Ia juga menceritakan pengalamannya menjadi salah satu anak dari pekerja migran, sehingga ia pun merasakan bagaimana sulitnya menjadi anak yang ditinggalkan orang tuanya untuk bekerja di luar negeri.

Setelah FGD selesai, para peserta istirahat untuk makan siang. Kegiatan dilanjutkan dengan diskusi untuk persiapan peringatan Hari Anak Nasional yang akan diadakan besok (21/7). Anak-anak Dusun Sidorejo dibagi menjadi lima kelompok, dan nantinya akan menampilkan sebuah pertunjukan bersama dengan para peserta dalam satu kelompok. Mereka berlatih untuk menampilkan puisi, menari, menyanyi, dan lain sebagainya.

en_GBEnglish (UK)
×